OnePride – Sutikno mengusung misi ciptakan rekor positif di One Pride MMA. Mega Dragon, julukan Sutikno, telah mengantongi lima kali kemenangan, diantaranya tiga kali menang beruntun.
Setelah tampil mengecewakan dikalahkan Imam Solikhin, di Fight Night 33, tahun 2019 lalu, Sutikno berupaya bangkit. Dia mengalahkan Stenly Rondonuwu di Fight Night 40, tahun lalu.
Dari kemenangan laga itu, Mega Dragon mulai kembali kepercayaan dirinya. Dia menghabisi Ade Mulyono cuma di ronde pertama, dalam duel yang digelar di Fight Night 51.
Lebih lanjut, petarung dari sasana Beat Up Training Camp ini juga berhasil membenamkan Ucu Rohendi pada pertarungan perbaikan peringkat kelas atom (48 kg), di Fight Night 54, akhir pekan lalu.
Dengan demikian, jika ditotal Mega Dragon sudah mengoleksi 5 kali kemenangan dan 2 kali kalah di One Pride MMA. Bagi Sutikno, cukup dua kali menelan pil pahit di One Pride. Itu karena dia menargetkan sabuk juara nasional kelas atom.
"Ini lima kali menang. Target saya cukup dua kali kekalahan saja dalam pertarungan di One Pride MMA. Karena saya inginnya sabuk juara," ucap Sutikno kepada wartawan.
Dia menambahkan, kemenangan atas Udor Kancil, julukan Ucu Rohendi, diberikan kepada keluarga, tim pendukung serta seluruh masyarakat Kendal yang merupakan tanah kelahiran.
"Kemenangan ditunjukan untuk terutama keluarga saya, tim pendukung dan seluruh masyarakat Kendal dan tim keluarga besar Beat Up Training Camp Jakarta," ujar Sutikno.