SEMARANG – Petarung asal Singapura, Shiyin Tan, meminta dukungan dari para penggemarnya saat dirinya akan tampil di One Pride MMA 80 malam ini.
Shiyin Tan akan tampil pada hajatan One Pride Mixed Martial Arts (MMA) yang digelar di GOR Sahabat Semarang, Sabtu 13 Juli 2024.
Quokka Queen, julukan Shiyin Tan, akan menghadapi petarung Indonesia dari Sulawesi Utara, Anggie Mandagi di kelas women strawweight.
Menjelang laga, Shiyin Tan meminta para pendukungnya dari Negeri Singa itu untuk memberikan support kepadanya.
Sebab dukungan itu sangat dibutuhkan untuk memacu semangat dan daya juang demi memenangkan pertandingan.
"Hai (warga) Singapura, saya harap kalian mendukung saya. Tidak banyak petarung Singapura dan MMA di luar sana," ujar Shiyin Tan dalam keterangan resminya di Semarang.
Lebih lanjut, Shiyin Tan berjanji akan membuat bangga Singapura dengan memenangkan pertandingan di ajang One Pride MMA 80.
"Saya berharap untuk membuat kalian semua bangga," ucap dia.
"Saya pikir, saya adalah petarung yang lebih baik. Dan kita akan melihatnya malam ini," ungkap dia menyambungkan.
"Bertanding di One Pride MMA, saya merasa diperlakukan dengan sangat baik. Dan saya sangat senang bertarung di sini," tuturnya.
One Pride MMA 80 King Size New Champion akan menghadirkan 20 bout pertandingan di GOR Sahabat Semarang, yang dimulai pukul 13.00 WIB hingga malam hari.
One Pride MMA 80 dapat disaksikan secara langsung dengan cara mendapatkan tiketnya hanya di aplikasi One Pride dan Traveloka.