One Pride – Tensi panas mewarnai jelang duel Rudy Gunawan kontra Sandi Pramana di One Pride MMA 67. Ahong ingin menyumpal mulut lawannya itu yang sebut dirinya lemah di stamina.
Duel terakbar perebutan sabuk juara interim kelas welterweight (77,1kg) bakal tersaji di One Pride MMA 67.
Bertema Local Pride, pertandingan Ahong vs Sandi itu digelar di Tennis Indoor Senayan Jakarta, pada Sabtu 18 Maret 2023.
Pertandingan tersebut tentu sudah sangat dinanti oleh para penikmat MMA di Tanah Air.
Apalagi keduanya sudah mulai perang urat saraf jelang bentrokan mereka di Tennis Indoor Senayan.
Sandi Pramana baru-baru ini mengungkap bahwa Ahong memiliki kelemahan dalam hal stamina.
Hal itu yang membuat The Warrior semakin pede bisa mengalahkan petarung berlabel Raja KO itu.
Ahong pun angkat bicara atas komentar calon lawannya tersebut.
Petarung asal Jakarta ini menyadari bahwa dirinya punya kelemahan dalam stamina.
Akan tetapi, Ahong percaya kekurangan dan kelemahannya itu bisa diatasi dengan latihan persiapan untuk One Pride 67 nanti.
"Saya sadar akan kelemahan saya di mana stamina saya merupakan suatu kekurangan daripada diri saya sendiri," ujar Ahong dihubungi onepride.net pada Rabu, 15 Maret 2023.
"Tetapi saya percaya bahwa dengan adanya latihan saya untuk menghadapi pertandingan kali ini, saya berlatih melatih stamina saya," sambungnya.
Bermodal pengalaman dan kemampuan pukulannya, Ahong mengaku dapat membungkam Sandi Pramana.
Menurutnya, Sandi harus bersiap menerima pukulannya yang terkenal mampu membuat musuh seketika tumbang di atas oktagon.
"Saya juga yakin bisa mengalahkan dia (Sandi). Kenapa? karena dia tidak bisa kuat melawan pukulan saya," ungkap Ahong.
"Tidak ada yang bisa meredam pukulan saya," tambahnya.
Gelaran One Pride MMA 67 dapat disaksikan secara langsung di Tennis Indoor Senayan Jakarta.
Dapatkan tiket nonton pertandingan One Pride MMA 67 hanya di aplikasi mobile apps One Pride MMA.