One Pride – Selain UFC, One Pride MMA menjalin kerja sama dengan promotor berbasis Singapura, yakni ONE Championship di tahun 2023.
Sama halnya dengan UFC, One Pride MMA akan mengirimkan petarungnya untuk bertanding di ONE Championship.
Namun, hanya para petarung yang terpilih akan manggung di ONE Championship.
CEO One Pride MMA, Fransino Tirta menyampaikan, One Pride akan bekerja sama dengan ONE Championship di tahun 2023 ini.
"Selain UFC, kita akan bekerja sama dengan ONE Championship untuk mengirimkan atlet-atlet kita bertanding di sana," ujar Fransino Tirta saat ditemui di Gedung Bakrie Tower, kawasan Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan.
Fransino menegaskan, petarung yang bertanding di ONE Championship ialah mereka dipilih oleh matchmaker ONE.
Diakuinya, matchmaker promotor MMA berbasis di Singapura itu mempunyai standar bagi calon petarungnya.
"Yang memilih dari mereka. Karena mereka punya standar-standar tertentu yang mungkin berbeda dengan standar kita," ungkap dia.
"Tapi di One Pride bisa dipastikan petarung terbaik di Indonesia ada di One Pride," sambungnya.
Selain ONE Championship, Fransino menambahkan, One Pride MMA juga bekerja sama dengan promotor luar lainnya, Brave MMA.
Brave Combat Federation atau Brave merupakan promotor yang mungkin tidak asing di telinga praktisi bela diri MMA.
Brave berdiri pada 23 September 2016 oleh Khalid bin Hamad Al Khalifa, salah satu anggota keluarga kerajaan Bahrain.
"Dan kami juga bekerja sama dengan Brave MMA. Kita benar-benar ingin mengedepankan petarung-petarung One Pride untuk bisa go internasional," tegasnya.