One Pride – Setelah sukses memetik kemenangan perdana, Jumanta, mengaku tidak memiliki target apa pun kedepan-nya di One Pride MMA.
Petarung asal Jakarta Tanjung Priok ini hanya ingin senang-senang saja di One Pride MMA.
Jumanta menyebut dirinya akan fokus untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) dan SEA Games 2023 Kamboja.
"Untuk target, saya hanya untuk senang-senang di One Pride saja karena masa depan saya di PON serta SEA Games di Kamboja tahun besok," ujar Jumanta kepada tim One Pride MMA.
Jumanta merupakan atlet nasional cabang bela diri wushu sanda dari DKI Jakarta. Kehebatannya di wushu sanda juga sudah teruji.
Jumanta seorang atlet peraih medali perak di PON 2016, peraih emas PON Papua 2021, dan peraih emas di SEA Games 2021 Hanoi Vietnam.
Meski demikian, jagoan berjulukan Tulang Besi Priok itu tetap akan berlatih menempa diri dalam dunia MMA.
"Mohon doanya saja untuk selalu menjadi yang terbaik," ungkapnya.
"Saya berterima kasih kepada ayah saya, camp Ayuba Tanjung Priok dan terima kasih kepada pengurus wushu sanda DKI Jakarta yang sudah membina saya dari kecil sampai sekarang," sambung pria yang mengenal wushu sanda sejak umur 9 tahun itu.
Jumanta memetik hasil gemilang pada laga debutnya di One Pride Mixed Martial Arts (MMA) yang disiarkan ANTV, akhir pekan lalu.
Jumanta mengalahkan Nelson Sianturi dengan hasil keputusan juri kemenangan mutlak, usai bertarung penuh selama tiga ronde.