OnePride – Duel Riyan Hamonongan Lumbanbatu vs Agus Setiabudi boleh dibilang pertandingan yang akan mengerikan di oktagon One Pride MMA pada Fight Night 56.
Pasalnya, kedua petarung MMA tersebut bertemu dari kelas tanding yang berbeda dengan terpaut perbedaan berat badan hingga 5 kilogram.
Riyan Hamonongan berada di kelas bantamweight (61,2 kg), sedangkan Agus Setiabudi di kelas terbang (flyweight 56,7 kg).
Meski perbedaan kelas tanding dan berat badan, kedua petarung tetap sepakat melakoni pertandingan di One Pride MMA besok malam.
"Mereka berdua masih bersemangat untuk bertanding. Akhirnya mereka mau menjalani laga ini," ujar Ketua Dewan Juri One Pride MMA, Max Metino kepada Onepride.net, ditulis Jumat 25 Februari 2022.
Max menjelaskan, sebenarnya Agus Setiabudi dijadwalkan melawan Rama Supandhi. Tapi, The Hellboy harus menjalani title fight menggantikan Ronal Siahaan yang diketahui terinfeksi virus Covid-19.
Alhasil, Rama Supandhi naik untuk pertandingan title fight menantang Suwardi pada 12 Februari 2022.
"Di sini Agus Setiabudi otomatis tidak ada lawan. Dan kebetulan lawan Riyan Hamonongan gagal tes medis sehingga juga tidak ada lawan tanding," ungkapnya.
Max berkata, Agus bersedia tanding walaupun berat badan Riyan berada di atasnya, yakni di kelas bantam. Mereka bernegosiasi hingga bertemu di kelas Catchweight exhibition.
"Tentunya Agus mesti mengubah strateginya juga. Begitu juga Riyan yang berubah lawan tandingnya di Fight Night 56 ini," sebutnya.
"Tentunya pertandingan besok mereka akan perang strategi untuk bisa memenangkan pertandingan," sambungnya.
Sebagai informasi, bentrokan Riyan Hamonongan Lumbanbatu melawan Agus Setiabudi tinggal satu hari lagi pada Fight Night 56, One Pride MMA.
Riyan Hamonongan bertemu Agus Setiabudi dalam duel partai Catchweight exhibition yang disiarkan tvOne, Sabtu malam, 26 Februari 2022.
Ini adalah duel perdana bagi Riyan Hamonongan. Petarung dengan latar belakang basic Wushu ini akan merasakan panasnya oktagon One Pride MMA.