OnePride – Pertandingan Suwardi vs Ronal Siahaan disebut-sebut ibarat "Singa Tua" melawan "Singa Muda" yang tersaji di Fight Night 56 One Pride MMA.
Bentrokan Suwardi dengan Ronal Siahaan merupakan partai co-main event pada FN 56 yang akan disiarkan live di tvOne, Sabtu 12 Februari 2022.
Suwardi, sebagai petarung senior dan sekaligus mantan juara, ditantang oleh juniornya Ronal Siahaan untuk duel title fight kelas flyweight (56,7 kg).
Itu artinya, pertarungan kedua petarung tersebut boleh dibilang menjadi adu gengsi. Mereka tentu akan bersaing keras untuk menjadi raja kelas flyweight.
CEO One Pride MMA, Fransino Tirta mengatakan, pertandingan antara Suwardi dan Ronal merupakan rivalitas classic.
"Seorang veteran melawan petarung muda. Ini Ibarat Singa Tua akan berhadapan Singa Muda," ujar Fransino saat acara interview kepada tim One Pride MMA di Gedung tvOne, Jakarta.
Fransino melanjutkan, kedua petarung sama-sama mempunyai satu misi, yakni merengkuh gelar juara sementara kelas flyweight One Pride MMA.
Bahkan, petarung yang keluar sebagai jaura interim akan berhadapan dengan Jeremia Siregar, raja kelas flyweight saat ini.
"Ronal pendatang baru yang ingin menjadi raja kelas flyweight. Sementara Suwardi mantan raja yang ingin mengulang kedigdayaannya," ungkapnya.
"Dan kita lihat siapa yang akan menjadi juara," sambungnya.
Jam terbang Suwardi di One Pride MMA sudah tak perlu diragukan. Dalam 13 pertandingan terakhir, Becak Lawu sudah meraih 11 kali kemenangan dan 2 kali kalah.
Sedangkan, Ronal Siahaan yang dijuluki petarung Naga Sakti belum pernah merasakan kekalahan dari 5 pertandingan terakhir di One Pride MMA.