VIVA – Petarung asal Papua, Alfons mengaku selalu mendapat dukungan dari keluarga selama berkarier di One Pride Mixed Martial Arts (MMA).
Bahkan, Mambruk Papua ini menuturkan, keluarga dari istri dan anak juga tinggal di Jakarta bersamanya. Mereka, kata dia, selalu menjadi penyemangat di saat bertanding.
"Keluarga menjadi penyemangat buat saya. Mereka selalu mendukung. Bahkan sebelum pandemi COVID-19, mereka datang ke oktagon untuk menonton," kata Alfons kepada One Pride MMA.
"Sayangnya sekarang lagi kondisi pandemi tidak bisa menonton," sambung Alfons.
Alfons sudah melakoni enam kali pertandingan selama karier di One Pride MMA. Dari catatan tersebut, dia mencatat 4 kali menang dan 2 kali kalah.
Adapun Alfons pernah merasakan pertandingan batal karena alasan tertentu. Tercatat ada tiga kali laga yang batal, salah satunya debut melawan Iri Sofyan di Fight Night 21.
Alfons mempunyai lima sang buah hati. Diantaranya, empat pria dan satu perempuan. Dia menceritakan, putranya yang terakhir saat ini ingin masuk One Pride MMA.
"Saya selalu ajarkan dan terapkan olahraga ke anak-anak. Dan sekarang yang paling kecil dia hobi juga di One Pride MMA. Aku mau ganti bapak jadi petarung," ungkap Alfons.
"Jujur, saya menjadi terharu saat mendengar itu. Pesan saya buat keluarga dan anak-anak, kasih semangat buat bapak agar kedepannya bisa bertanding terus. Dan juga dukungan doanya," lanjut Alfons.
Selanjutnya, Alfons akan menghadapi Angga pada pertandingan partai perebutan sabuk juara kelas lightweight di Fight Night 47 One Pride MMA.
Pertandingan akan disiarkan di tvOne, pada Sabtu 14 Agustus 2021. Alfons, mengaku siap merebut sabuk juara kelas lightweight dari tangan Angga.
Alfons bakal berjuang mati-matian guna memenangkan laga.
Dengan persiapan selama 1 bulan terakhir, Alfons terus mematangkan teknik stand up dan ground fighting untuk meladeni permainan Angga di atas oktagon.
Alfons menilai, kecepatan transisi menyerang Angga menjadi perhatian khusus dalam menghadapi partai perebutan sabuk juara nanti.
"Dia fighter mau bermain ground. Memang sangat bagus sekali dia. Makanya persiapan saya harus matang untuk hadapi dia," kata Alfons.