SEMARANG – Timbang badan telah selesai dilakukan menjelang gelaran One Pride MMA 80 King Size New Champion, Sabtu 13 Juli 2024.
Hasilnya, seluruh petarung lolos timbang badan dan siap bertanding di GOR Sahabat Semarang, Jawa Tengah, besok malam.
Pada partai utama menghadirkan laga sabuk juara kelas atomweight antara Lipin Sitorus vs Sutikno.
Dari hasil timbang badan yang dilakukan, Jumat 12 Juli 2024, di sebuah hotel kawasan Simpang Lima Semarang, Lipin dan Sutikno memenuhi batas berat badan pada divisi atom 48kg.
Saat ditimbang Lipin memiliki berat 47,3 kilogram, sementara Sutikno mempunyai bobot 47,7kg.
Selain mereka, Budi Setiawan yang akan bertanding di kelas terbang 56,7kg, menghadapi Irfan Aruan, juga lolos timbang badan.
Budi memiliki bobot 56,6kg sedangkan Irfan ada di angka 56,7kg.
Dan partai internasional fight antara Anggi Mandagi vs Shiyin Tan dari Singapura siap bertanding besok malam.
Anggi mempunyai bobot 51,7kg, demikian juga Shiyin Tan yang memiliki berat 51,7kg.
Selepas timbang badan, seperti biasanya, para petarung melakukan face off atau saling berhadapan satu sama lain.
Disitulah momen para petarung saling berupaya menjatuhkan mental dengan psywar sampai saling dorong.
"Hei Budi Setiawan, saya Irfan Aruan datang jauh-jauh ke Semarang hanya untuk menang," ujar petarung asal Siantar Sumatera Utara itu.
Terlihat Irfan Aruan mengepalkan tangannya dan mencoba mendekatkan ke dagu Budi Setiawan.
Petarung tuan rumah pun tak tinggal diam dan mencoba menjauhkan tangan lawannya tersebut.
Hasil Timbang Badan One Pride MMA 80 King Size New Champion Jumat 12 Juli 2024
Partai Main Event
Perebutan Gelar Juara Kelas Atomweight
Lipin Sitorus 47,3kg vs Sutikno 47,7kg
Partai perbaikan peringkat kelas flyweight
Budi Setiawan 56,6kg vs Irfan Aruan 56,7kg
Partai internasional fight kelas women strawweight
Anggi Mandagi 51,7kg vs Shiyin Tan 51,7kg