JAKARTA – Bulan puasa sangat bagus untuk diisi dengan berolahraga. Sebab tubuh membutuhkan aktivitas fisik agar tetap sehat dan bugar. Namun, dampak buruk bisa saja terjadi kalau olahraga di waktu yang kurang tepat, benarkah?
Menurut Atlet MMA Indonesia, Eka Darmawansyah, olahraga selama puasa sangat bagus. Karena tubuh mencari alternatif energi lain seperti membakar lemak dengan berolahraga.
Akan tetapi, petarung kelahiran Palembang Sumatera Selatan ini bilang, sistem cara latihan dan waktu yang tak tepat berolahraga bisa membuat tubuh terkena dehidrasi.
"Olahraga selama puasa sangat bagus untuk hidup sehat dan apalagi yang sedang program diet. Namun jangan sampai latihan, niatnya olahraga malah kita kena dehidrasi karena kekurangan cairan," ucap Eka Darmawansyah kepada onepride.net, ditulis Senin 25 Maret 2024.
Oleh karena itu, Eka menyarankan latihan olahraga yang cukup dan waktu yang tepat dapat menghindari tubuh dari ancaman dehidrasi.
Soal waktu, ada tiga waktu yang umum dipakai untuk berolahraga saat berpuasa, yaitu sesudah sahur, sebelum buka dan setelah buka.
Menurutnya, sebelum buka puasa sangat disarankan untuk berolahraga, yakni satu jam sebelum berbuka. Karena di waktu tersebut tubuh akan lebih cepat membakar lemak.
"Saya lebih menyarankan olahraga sebelum berbuka, tepatnya satu jam sebelum waktu berbuka yaitu pada sore hari. Olahraganya pun tidak perlu yang berat-berat, cukup dengan lari dan gerakan-gerakan yang akan saya contohkan," ungkapnya.
"Yang penting jangan sekali-kali olahraga di waktu-waktu seperti siang hari, karena membuat tubuh kita pasti terkena dehidrasi akibat kekurangan cairan," sambungnya.
"Dan satu lagi bahwa variasi olahraga penting. Yaitu bisa pilih boxing dan Muay Thai. Keduanya bagus menjadi alternatif biar nggak bosan olahraga cuma lari, sit up, gym. Tapi kita olahraga lain sambil latihan bela diri," tuturnya.