Jakarta – Hajatan One Pride MMA 76 yang akan dihelat di Jakarta tinggal dua pekan lagi. Jelang event, Suwardi dan Mario Satya Wirawan membuat video parodi hingga viral di media sosial.
One Pride MMA 76 menjadi hajatan pertama pada tahun 2024 yang bakal digelar di Hall A Basket Gelora Bung Karno Jakarta, Sabtu 3 Februari 2024.
Hajatan ini menghadirkan laga antara Suwardi melawan Irfan Aruan sebagai main event di kelas flyweight 56,7kg.
Kemudian pada fight card One Pride 76 ada nama Mario Satya Wirawan yang dijadwalkan bersua dengan Jufri Gobel di kelas bantam 61,2kg.
Jelang pertandingan tersebut, Suwardi dan Mario Satya membuat heboh jagat media sosial. Mereka bikin video parodi yang sukses mencuri perhatian warganet.
Video parodi itu diunggah dalam postingan di akun Instagram milik @stevewardi pada Sabtu 20 Januari 2024.
Hingga saat ini video tersebut sudah lebih dari 409 kali diputar, lebih dari 117 orang menyukai, dan 117 komentar.
Dalam video itu terlihat Suwardi dan Mario memaparkan visi misi menuju duel mereka di One Pride 76. Awalnya, Suwardi mengucap salam, lalu memperkenalkan dirinya.
"Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu. Kami dari pasangan Sumarjaya, Suwardi Mario Jaya," ucap Suwardi yang lalu ditimpali oleh Mario Satya dengan berucap, "Jaya, Jaya.
"(Kami) akan memaparkan visi dan misi kami untuk Sabtu 3 Februari 2024 yaitu," sambung Suwardi.
"Satu memberikan hiburan berupa pertandingan yang bermutu, menarik, dan berkelas," timpal Mario.
"Dua membuktikan pertandingan atlet-atlet lebih bagus dari pertandingan yang menampilkan influencer," sebut Suwardi.
"Tiga, persatuan pelaku industri Martial Arts Indonesia mulai dari atlet, pelatih, fans, agar bersama-sama memajukan industri Martial Arts Indonesia menuju lebih baik," kata Mario.
Yang mencuri perhatian ialah ekspresi wajah dan outfit Suwardi-Mario. Keduanya kompak memakai kemeja putih dibalut blazzer berwarna abu-abu, serta pakai kopiah.
Gaya berpakaian tersebut yang membuat kedua fighter ini bak calon anggota legislatif.
Video yang berdurasi 1 menit 30 detik itu juga dikemas apik dengan menyisipkan klip bergambar surat suara.
Dalam video Suwardi dan Mario juga melemparkan psywar terhadap masing-masing calon lawan mereka.
"Untuk Irfan Aruan, saya lihat kamu belum siap. Setidaknya turunkan berat badan kamu. Karena kalau skill yang dikejar gak akan kekejar," tutur Suwardi.
"Untuk Jufri Gobel, stop urusi perdagangan negara, cukup urusi pertandingan kita. Jadi untuk Sabtu 3 Februari 2024 batalkan acara kalian tunda dulu bepergian datang ke Hall Basket Senayan. Saksikan kita di One Pride MMA tvOne," ungkap Mario.