One Pride – Petarung asal Simalungun Sumatera Utara, Frans Lincol Sormin sudah menebar ancaman kepada raja kelas bantam, Gugun Gusman.
Ancaman itu diberikan Frans Sormin setelah dirinya sukses menuntaskan misinya dalam hasil One Pride MMA Fight Night 64.
Jagoan berjulukan The Doctor itu mengalahkan Rensus Sari Turnip dalam duel Derby Sumut yang jadi partai contender fight divisi bantam.
Bertanding di Tennis Indoor Senayan Jakarta, Sabtu 5 November 2022, Frans Sormin menang mutlak lewat keputusan juri.
Kemenangan itu mengantarkannya melawan raja kelas bantam untuk duel berikutnya.
Namun duel belum digelar, Frans Sormin sudah menabuh gendang perang kepada Gugun Gusman.
Dia memastikan, tidak ada kesalahan sedikitpun dalam pertandingan dengan Gugun nanti.
"Bang Gugun saya pastikan saya tidak akan mengulangi kesalahan yang sama seperti pertandingan dengan Rensus," tegas Frans Sormin kepada tim One Pride MMA.
Diakuinya, pertarungan dengan Rensus pada akhir pekan lalu agak kurang maksimal.
Bahkan Frans Sormin menyebut tidak fokus hingga permainan tidak sesuai dengan game plan.
"Tidak sesuai game plan. Karena mainnya saya juga tidak fokus. Mungkin karena saya kenal dengan Rensus makanya saya nggak fokus," ungkapnya.
"Tentu saya akan evaluasi. Saya ucapkan terima kasih banyak kepada Bali MMA dan coach Doni saya minta maaf karena saya mainnya kurang sempurna," sambungnya.